Pekerjaan Tanggul Mekanik Swakelola oleh Dinas Perkebunan Kabupaten Indragiri Hilir di Parit Suak Jangkang 2 Kelurahan Amal Bakti sepanjang 2.400 M telah selesai dikerjakan. Adapun pekerjaan dilaksanan selama 24 hari kerja dimulai dari pembongkaran minyak operasional hingga penjemputan alat berat oleh ponton Dinas Perkebunan.
Kegiatan berjalan lancar dan masyarakat turut berpartisipasi aktif dalam pembangunan Tanggul Mekanik. Demikian disampaikan oleh Samsul Arifin, SP sebagai Penyuluh Perkebunan sekaligus Pelaksana Kegiatan di Lokasi. “Masyarakat Suak Jangkang proaktif mendukung kegiatan Sitangkas, sehingga kegiatan ini bisa kami selesaikan tepat waktu” ujar Samsul.
Masyarakat Parit Suak Jangkang 2 mengucapkan terimakasih atas pembangunan tanggul mekanik oleh Dinas Perkebunan. Hal ini disampaikan oleh Edi Susanto sekaligus Ketua Kelompok Tani Jangkang Bangkit Bersama. Pembangunan tanggul mekanik ini merupakan pembangunan pertama kali di Parit ini dan sudah ditunggu lama oleh masyarakat. Dengan adanya pembangunan tanggul mekanik ini, kebun masyarakat yang tenggelam oleh instrusi air laut dapat kembali produktif. “Sumber penghasilan masyarakat di Parit ini adalah berkebun, dengan selesainya tanggul ini tentu saja dapat meningkatkan pendapatan masyarakat” ujar Edi Susanto.
Lurah Amal Bakti, Basirudin SH, MH menambahkan dengan adanya pembangunan tanggul mekanik ini diharapkan mampu memperbaiki ekonomi masyarakatnya. “Saya mewakili masyarakat Kelurahan Amal Bakti mengucapkan terimakasih kepada Dinas Perkebunan atas pembangunan Tanggul ini.” ujar Basirudin.
Ekskavator selanjutnya akan bergerak ke Desa Penjuru untuk menyelesaikan pekerjaan pembangunan tanggul di desa tersebut. Demikian disampaikan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan, Redi Satriawan, SP. “Masih ada beberapa lokasi yang harus kami selesaikan di Kecamatan Kateman”, ujar Redi di ruangan kerjanya.
