KELAPA HIBRIDA

Kegiatan Pola Partisipatif Untuk Hilirisasi Bersifat Mandiri dan Berdaya Saing (Kelapa Hibrida) merupakan salah satu inovasi Dinas Perkebunan untuk meningkatkan daya saing petani dalam pengembangan produk turunan kelapa. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraaan petani kelapa yang tergabung dalam kelompok tani pengolahan hasil perkebunan. Produk unggulan yang menjadi objek dari kegiatan inovasi ini adalah Virgin Coconut Oil (VCO) yang dibuat dari kelapa.